17 Mei 2011

Wireless Mouse Pertama di Dunia Yang Tidak Butuh Dongle

HP Wi-Fi Mobile Mouse: Wireless mouse pertama di dunia yang tidak butuh dongle

HP Wi-FI Mobile Mouse adalah evolusi terbaru dari sebuah wireless mouse karena mouse yang satu ini tidak menggunakan teknologi RF atau Bluetooth melainkan koneksi Wi-Fi.

Bila biasanya wireless mouse membutuhkan dongle (receiver), mouse yang satu ini tidak perlu lagi karena untuk menyambungkannya memanfaatkan koneksi Wi-Fi built-in yang ada di notebook.

HP sendiri mengklaim dengan koneksi Wi-Fi ini jauh lebih mengurangi masalah gangguan koneksi yang biasa sering terjadi pada koneksi RF/ Bluetooth.

Mouse ini diklaim bisa digunakan sampai 9 bulan tanpa harus isi ulang/ ganti baterai atau 2 kali lebih baik dibandingkan mouse Bluetooth. Sedangkan bicara jangkauan, mouse ini bisa digunakan sampai jarak 9 m, jauh kan? :-)

Selain mengeluarkan HP Wi-FI Mobile Mouse, HP juga meluncurkan teknologi baru yang disebut HP Link-5 dimana teknologi yang digunakan untuk mouse dan keyboard ini mirip dengan teknologi dari Logitech "Unifying Receiver" yaitu kita cukup menggunakan satu receiver (dongle) untuk semua produk keyboard dan mouse.



http://www.hp.com/hpinfo/
otakku.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Coretannya yang ditunggu untuk kebaikan bersama....