Sahabat Terbaik Manusia, Anjing Digantikan oleh PC

MUNGKIN kita sudah sering mendengar istilah "Anjing adalah sahabat terbaik manusia". Di mana kedekatan antara anjing dan tuannya mampu melebihi hubungan antara manusia dengan manusia lain. Tapi tampaknya kedekatan itu harus memudar karena manusia kini lebih memilih komputer sebagai sahabat terbaik mereka.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan majalah Computeractive terhadap 2.000 pemilik anjing berusia 17-24 ditemukan hanya 6 persen saja yang masih memilih anjing peliharaan mereka daripada komputer di rumah.

Sebaliknya, 67 persen responden memilih komputer daripada anjing peliharaan. Sebanyak 38 persen masih bingung untuk membanding antara anjing peliharaan dan komputer. Sementara 36 persen responden memilih untuk tidak menyetujui hasil penemuan tersebut. Dan, 71 persen responden lebih percaya komputer. Demikian seperti dilansir Dailymail, Jumat (29/7/2011).

Paul Allen, editor majalah Computeractive mengatakan, "Kini kita dapat membawa perangkat komputer ke mana-mana, seperti contoh jika Anda memiliki laptop maupun tablet. Tinggal menunggu waktu hingga komputer menggantikan kebutuhan kita akan sandal."

Lebih lanjut peneliti mengungkapkan, teknologi modern telah mengubah hidup para responden. Tapi tidak semua komputer berdampak negatif terhadap si anjing.

"Komputer di rumah telah memberikan pemilik anjing untuk mengetahui lebih detail tentang kesehatan dan informasi bagi kesejahteraan si anjing. Mulai dari mencari toko binatang terdekat, sampai taman yang menyediakan fasilitas untuk anjing. Situs di internet telah menjadi sahabat terbaik anjing," tutupnya. http://news.id.msn.com/okezone