Shiken Company, Jepang telah menciptakan sebuah sikat gigi canggih yang tidak pernah terbayangkan oleh kita sebelumnya. Di dalam sikat gigi yang diberi nama Soladey-J3X ini terdapat sebuah panel surya di bagian bawahnya yang digunakan untuk membunuh bakteria di sikat gigi dan juga di mulut anda. |
Panel surya yang
kapasitasnya tidak berbeda jauh dengan panel surya yang biasa ada di
kalkulator ini akan menghasilkan energi listrik walaupun hanya
menggunakan cahaya yang berasal dari ruangan. Energi yang dihasilkan akan ditansfer ke ujung sikat gigi yang kemudian dengan bantuan reaksi kimia akan bisa membunuh bakteri dan plak yang menempel pada gigi. Dalam hal ini, artinya kita sudah tidak butuh lagi odol (pasta gigi) di masa depan yang memang sedikit merusak lingkungan. Sejauh ini, Soladey-J3X sudah diuji coba dan hasilnya lebih dari apa yang diharapkan tetapi sayangnya belum ada informasi kapan sikat gigi dengan tenaga surya ini akan segera mulai dijual. SUMBER |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Coretannya yang ditunggu untuk kebaikan bersama....