Sekira 30 wanita sakit parah setelah mereka dikumpulkan di desa Shivni di wilayah Chhattisgarh, India, dan dipaksa untuk meminum ramuan.
Kepolisian juga mengatakan bahwa enam penduduk juga ditangkap akibat terlibat aksi tersebut.
Pemburuan penyihir wanita memang hal yang biasa terjadi di wilayah timur dan tengah India, dan pembunuhan sering terjadi hampir setiap tahunnya.
Kebanyakan kasus sering terjadi di Chhattisgarh, Madhya Pradesh, Jharkhand dan Bihar.
Juru bicara kepolisian, Rajesh Joshi mengatakan bahwa seorang gadis berusia 18 tahun mengalami sakit keras yang diduga adanya praktek sihir.
"Ayahnya dan penduduk lainnya menduga bahwa sakitnya dikarenakan mantera jahat dari seorang penyihir," ujar Joshi seperti dilansir BBC,
"Merekapun memanggil seorang ojha (dokter penyihir) untuk mengusir mantera jahat," lanjutnya.
Polisi mengatakan bahwa dukun tersebut dibantu dengan beberapa penduduk mengumpulkan wanita dewasa di tengah desa.
Dia memberikan ramuan tes setelah melakukan ritual setelah gagal menemukan sang penyihir.
"Dukun tersebut kemudian memaksa para wanita untuk meminum ramuan yang dia buat dari racun. Dia mengatakan bahwa setelah meminum ramuan tersebut, sang penyihir akan mengaku," demikian ujar Joshi.
Sekira 30 wanita harus dilarikan ke rumah sakit, termasuk seorang wanita tua berusia 70 tahun yang kondisinya kritis
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Coretannya yang ditunggu untuk kebaikan bersama....