20 Jul 2012

Kumpulan Foto Eksotik Alam Semesta

1. Nebula Flame

Pemandangan baru dari Nebula Flame di bagian timur rasi bintang Orion, sebuah konstelasi yang sangat mudah dilihat dari langit bagian utara pada malam musim dingin. Gambar ini diambil dari teleskop satelit WISE (Wide-field Infrared Survey Explorer) milik NASA, yang menunjukkan pemandangan awan antariksa di mana ketiga nebula Flame, Horsehead, dan NGC 2023, dapat terlihat.


2. Herbig-Haro 110


Foto komposit ini diambil dari teleskop Hubble Advanced Camera for Surveys, pada 2004 dan 2005 dan Wide Field Camera 3 pada April 2011. Terlihat Herbig-Haro 110, sebuah geyser dari gas panas yang berasal dari bintang yang baru terbentuk, memancar dari inti padat dari awan hidrogen molekuler. Walaupun gasnya terlihat hanya seperti kepulan asap, sebenarnya gas itu miliaran kali lebih padat dari asap kembang api perayaan kemerdekaan AS setiap 4 Juli.
Foto dari teleskop Hubble itu menunjukkan cahaya utuh dari asap yang jaraknya beberapa tahun cahaya. Astronom kini yakin bahwa HH 270 yang mirip jalur jet itu merupakan sesuatu yang tak bergerak, memiliki kerapatan yang tinggi, inti awan yang dingin, dan memiliki sudut 60 derajat. Ia terlihat sempat menghilang, kemudian muncul dan terlihat lagi, sebagai HH 110.

3. Bintang yang Sekarat

Gambar dari teleskop antariksa Hubble milik NASA/ ESA adalah sebuah bintang bernama U Camelopardalis, atau disingkat U Cam. Bintang ini adalah bintang yang berlokasi di rasi bintang Camelopardis (Jerapah), dekat Kutub Langit Utara (north celestial pole) dan tengah mendekati ajalnya. Karena ia mulai kehabisan energi, ia menjadi tak stabil. Setiap beberapa ribu tahun ia memancarkan perisai gas sferik karena lapisan helium di dekat intinya mulai melakukan fusi. Gas yang dilontarkannya pada letusan terakhir ini terlihat jelas seperti sebuah gelembung gas samar yang mengelilingi bintang ini. Perisai gas yang terlihat jauh lebih besar dan samar dari bintang induknya, terlihat dalam detil yang rumit pada foto Hubble. Bila fenomena kematian bintang biasanya tak stabil dan tak beraturan, di foto ini perisai gas yang dikeluarkan oleh bintang U Cam nyaris terlihat bundar sempurna. Gambar ini diproduksi oleh saluran resolusi tinggi Advanced Camera Surveys.

4. Greeley Haven

 

Gambar satu putaran penuh ini memadukan 817 foto yang diambil oleh kamera panoramik Pancam milik kendaraan eksplorasi Mars milik NASA, Opportunity. Pemandangan ini memperlihatkan medan di sekeliling kendaraan itu, yang tak bergerak selama empat bulan selama musim dingin di Mars. Gambar ini diambil dari sejak hari ke-2.811 Mars atau Sol (21 Desember 2011) sampai Sol 2.947 (8 Mei 2012).
Opportunity menghabiskan beberapa bulan di daerah bernama 'Greeley Haven'. Daerah itu diberi nama demikian untuk memberi penghargaan kepada Ronald Greeley (1939-2011) yang merupakan salah satu anggota misi dan mengajar di Arizone State University, Tempe selama beberapa generasi. Daerah itu terletak dekat dengan segmen Cape York di sebelah barat sabuk kawah Endeavour.


5. AS Menjelang Mati Lampu


Foto NASA ini bukan gugusan bintang, melainkan foto Amerika Serikat bagian timur dari udara, sesaat sebelum terjadinya mati lampu pada 28 Juni 2012.
Lebih dari 1 juta rumah tangga dan perusahaan, yang berada di antara Indiana hingga Virginia mengalami mati lampu dari 28 Juni hingga Rabu 4 Juli 2012, lima hari setelah badai besar yang melanda daerah itu. Mati lampu itu menyebabkan ribuan pekerja tak dapat menikmati libur hari kemerdekaan AS 4 Juli untuk memperbaiki instalasi listrik di berbagai wilayah tadi.





6. Semburan Matahari


 Foto ini diambil dari stasiun pengamat Matahari Solar Dynamics Observatory, menunjukkan semburan matahari yang memuncak pada 4 Juli 2012, sekitar pukul 6 pagi waktu EDT (sekitar 12 jam tertinggal dari WIB) dan dilepaskan pada 5 Juli 2012. Semburan itu dilihat pada panjang gelombang 131 Angstrom, di mana panjang gelombang itu biasanya baik untuk menangkap emisi radiasi dari Semburan matahari.

sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Coretannya yang ditunggu untuk kebaikan bersama....